Foto ini ku ambil beberapa waktu yang lalu ketika aku hendak bepergian. pemandangan ini terlihat dari jalan raya. Ya,,pengerukan gunung atau bukit untuk dijadikan perumahan, kantor atau entahlah apa itu. Mungkin kita sudah tidak asing lagi dengan hal tersebut. Demi keuntungan mereka rela merusak alam. Tidak bisa dipungkiri, dengan terus bertambahnya manusia dimuka bumi menjadikan hutan2 dijadikan lahan untuk permukiman, mall dan sebagainya. Tapi hendaklah mereka memikirkan dampak yang akan ditimbulkan kelak. Saat ini mungkin belum terasa namun beberapa tahun yang akan datang halm itu pasti terjadi. Seperti dijelaskan dalam kitab suci Al Qur'an surah AR-Rum ayat 41-42
ظَهَرَ
الْفَسَادُ فِي الْبَرِّ وَالْبَحْرِ بِمَا كَسَبَتْ أَيْدِي النَّاسِ
لِيُذِيقَهُمْ بَعْضَ الَّذِي عَمِلُوا لَعَلَّهُمْ يَرْجِعُونَ
قُلْ سِيرُوا فِي الأرْضِ فَانْظُرُوا كَيْفَ كَانَ عَاقِبَةُ الَّذِينَ مِنْ قَبْلُ كَانَ أَكْثَرُهُمْ مُشْرِكِينَ
Telah
nampak kerusakan di darat dan di laut disebabkan karena perbuatan
tangan manusia, supaya Allah merasakan kepada mereka sebahagian dari
(akibat) perbuatan mereka, agar mereka kembali (ke jalan yang benar). (41)
Katakanlah:
"Adakan perjalanan di muka bumi dan perhatikanlah bagaimana kesudahan
orang-orang yang dahulu. Kebanyakan dari mereka itu adalah orang-orang
yang mempersekutukan (Allah)". (42)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar